Siapakah Penemu Komputer?

Komputer sudah
kita kenal dengan sangat baik bukan? Sepertinya tak ada lagi orang yang tak
pernah mengenal komputer. Tapi, tahukah kamu kalau di balik itu semua ada orang
yang bersusah payah menciptakan alat yang sangat ampuh dalam membantu aktivitas
manusia ini?
Sudah tahu
siapa penemu komputer? Belum tahu? Santai saja karena se.amatir.men akan
menjawabnya. Malu bertanya hal-hal
sepele? Klik aja sepele.
Siapakah
penemu komputer? Charles Babbage, dia adalah orang yang berjasa dibalik
penemuan komputer. Dia orang pertama yang menemukan cikal bakal komputer ini
loh. Si penemu komputer ini lahir di Sothwark, London, pada 26 Desember
1792.
Charles adalah
seorang ahli matematika lulusan Trinity College, Cambridge. Dia tertarik pada
mesin hitung, sampai akhir hayatnya. Jadi, tujuan utama dari Charles adalah
ingin menemukan suau alat yang dapat menghitung secara akurat dengan sistem
mekanik.
Pada saat itu
penghitungan manual dengan mencatat di kertas, memiliki resiko kesalahan yang
sangat tinggi. Karenanya, ia berkeinginan untuk menciptakan alat yang telitinya
melebihi kemampuan manusia yang tidak lepas dari kesalahan.
Lalu
terciptalah mesin hitung pada 1832, dibarengi dengan pemikirannya tentang mesin
yang lebih baik. Kemudian, terciptalah Analytical Engine di tahun 1856, alat
ini yang menjadi cikal bakal komputer modern.
Ternyata, seorang
sarjana dari Harvard, Howard H. Aiken tertarik dengan pemikiran Charles. Pada
1946, Ia pun membuat Mark I. Mark I adalah komputer untuk segala keperluan yang
pertama kali ada di dunia. Nah, sejak saat itulah perkembangan komputer terus
berlanjut sampai kepada komputer canggih yang kita operasikan sekarang dan
bermanfaat bagi kehidupan.
Kontribusi
Charles Babbage dalam matematika selain mesin hitung membuatnya mendapat gelar
lucasian chair of mathematics (gelar matematika) dari Universitas Cambridge. Ia
menemukan lokomotif kereta yang mampu membersihkan rel, sistem pos di Inggris
dan tabel asuransi. Sampai akhirnya Charles Babbage wafat pada 18 Oktober 1871.
Babbage yang
memiliki jasa dalam pembuatan komputer pertama juga tak lepas dari para pemikir
terdahulunya yaitu: Wilhhelm Schickard dan Pascal. Mesin yang dikembangkan oleh
Babbage semasa hidupnya, sekarang dapat dilihat di museum Saint London.
Pada tahun
1991, gagasan Babbage diimplemetasikan dan berhasil. Maka terbukti bahwa
pemikirannya sangatlah genius terlepas kendala perihal dana dan lain-lain yang
tidak sempat ia rampungkan semasa hidupnya.